1. Tanaman Dalam Pot Akan Menambah Nuansa Khas Bohemian
Bukan hanya terlihat klasik, interior bohemian juga tampak menyatu dengan alam. Inilah mengapa penambahan tanaman dalam pot akan sangat membantu penataan ruangan. Anda dapat meletakkan pot tanaman hijau di atas meja, di jendela, dan bahkan digantung di langit-langit maupun dinding.
2. Aksesoris Kain Berumbai
Kain berumbai ini bisa termasuk karpet yang berumbai, hiasan dinding dari kain yang dibuat rumbai-rumbai, bantal dengan sarung rumbai, selimut berumbai, taplak meja berumbai, dan lain sebagainya. Tidak perlu semua kain hiasan harus berumbai, cukup beberapa aksesoris saja.
3. Karpet Khas Timur Tengah untuk Tampilan Lebih Chic
Rasanya ruangan kurang terasa bohemian tanpa karpet dengan motif khas Turki maupun negara-negara Timur Tengah lainnya. Karpet ini, entah diletakkan secara miring, horizontal atau pun vertikal, pasti harus ada di sebuah ruangan bergaya bohemian. Tidak menutupi keseluruhan lantai pun tak apa, asal ada karpetnya.
4. Kursi Rendah dan Bermotif
Tidak seperti kursi-kursi gaya industrial yang simpel, kursi-kursi di rumah bergaya bohemian didominasi oleh sofa berkaki pendek, atau kursi berkaki pendek lainnya. Terkadang kursi ini bahkan diganti dengan ayunan khas yang diberi bantalan di dalamnya. Kursi-kursi pendek ini pun diberi lapisan dari kain dengan motif tertentu. Sofa yang dipakai pun tak harus berwarna kelabu atau polos, bisa saja yang motifnya ramai dengan bantal-bantal berwarna-warni.