Dashboard merupakan salah satu bagian interior yang pasti dimiliki oleh kendaraan. Tidak peduli apakah mobil dibeli secara tunai maupun memanfaatkan cicilan ringan pajero sport. Pada umumnya, dashboard ini difungsikan sebagai tempat untuk Anda meletakkan berbagai barang, lokasi lampu indikator mobil, dan sebagainya. Dashboard memiliki warna dasar hitam, ada yang pekat namun ada juga yang agak keabuan.
Seiring bertambahnya usia mobil, tentu warna hitam tersebut akan semakin pudar dan membuatnya terlihat kusam. Nah, jika Anda ingin menghitamkannya kembali agar tampak seperti baru, ada hal yang bisa dilakukan, yaitu:
Gunakan minyak zaitun
Salah satu caranya yaitu menggunakan minyak zaitun yang biasanya digunakan untuk bahan kecantikan. Selain dapat menghitamkan dashboard, mengolesi minyak zaitun pada kendaraan juga dapat membantu menghilangkan goresan yang muncul pada komponen tersebut.
Cara mengolesinya mudah cukup dengan meneteskan minyak zaitun ke kain lap kemudian langsung aplikasikan ke dashboard kendaraan. Olesi secara merata sampai warnanya mengkilap. Sedikit saran, saat mengolesi minyak zaitun ini jangan terlalu banyak karena bisa membuat dashboard licin dan kotoran pun mudah menempel.
Cat ulang dashboard
Selain minyak zaitun, Anda juga bisa menghitamkan dashboard kendaraan dengan mengecat ulang komponen tersebut menggunakan cat khusus. Namun, saat memilih cat, ada baiknya pilihlah cat yang terpercaya jangan yang abal-abal ataupun berharga sangat murah karena ditakutkan nanti malah kualitasnya tidak bagus.
Jika sudah begini, Anda tentu bisa merugi setelah menggunakannya. Untuk itu, apabila berencana mengecat ulang dashboard kendaraan pilihlah cat yang terpercaya, ya.
Semir dashboard
Dashboard kendaraan juga bisa Anda hitamkan dengan semir khusus. Cara penggunaannya pun mudah tinggal menyemprotkan cairan semir ke dashboard, kemudian lap lembut.
Meski pengaplikasiannya mudah, tapi saat menggunakan semir ini, pilihlah yang tidak membuat lapisan dashboard mengelupas, ya, agar dashboard bisa lebih tahan lama.
Gunakan cairan khusus
Tak kalah penting, Anda juga bisa menghitamkan dashboard dengan bantuan cairan khusus. Cairan khusus ini bisa Anda beli di toko-toko otomotif terdekat dan ketika membelinya tetap perhatikan kualitasnya, ya.
Lantas, bagaimana mengaplikasikannya? Bersihkan dashboard, setelah itu teteskan cairan khusus pada kain lap, lalu oleskan secara merata ke dashboard kendaraan.
Perawatan dashboard kendaraan tentu harus Anda perhatikan dengan baik. Dengan begitu, dashboard akan terlihat kinclong dan tidak kusam. Semoga artikel di atas bermanfaat.